Polres Barsel – Sambil melaksanakan patroli bersepeda memantau situasi Kamtibmas, Kapolres Barito Selatan (Barsel), Polda Kalteng AKBP Yusfandi Usman, S.I.K., M.I.K., menggelar bakti sosial dengan membagikan sembako kepada para tukang ojek, tukang becak, juru parkir serta kuli angkut, Jumat (6/1/2023) pagi.
Dalam kegiatan tersebut, Kapolres didampingi Wakapolres Kompol Asdini Pratama Putra, S.I.K., M.M., Kabagops Kompol Johari Fitri Casdy, S.I.K., serta pejabat utama lainnya.
Memulai start dari Mako Satsamapta Jalan Tugu, Kapolres beserta rombongan mengayuh sepedanya menyisiri jalanan seputaran Kota Buntok yang ramai aktifitas masyarakat seperti pelabuhan, terminal dan pasar.
Kapolres menyampaikan, tujuan dari patroli sepeda ini yaitu untuk memantau secara langsung situasi kamtibmas dan aktifitas masyarakat di pagi hari. “Aman tidaknya, masalah kamtibmas apa saja yang menjadi keluhan masyarakat dapat kita ketahui secara langsung melalu patroli sepeda ini,” imbuhnya.
Tak hanya itu, Ia menambahkan dalam patroli bersepeda, pihaknya juga membagikan bantuan sosial berupa sembako sebagai wujud kepedulian Polri kepada masyarakat. (bow)