Bansos Kemanusiaan Untuk Negeri, Satlantas Polres Barsel Bakti Sosial Bersama Tukang Becak

Polres Barsel – Bansos Kemanusiaan Untuk Negeri, Satuan Lalu lintas Polres Barito Selatan (Barsel), Polda Kalteng menggelar Bakti Sosial bersam para tukang becak di seputaran Kota Buntok, Kamis (30/3/2023) pagi.

Dalam kegiatan ini, dipimpin oleh Kasatlantas Iptu Nofiana Rahmy, S.Tr.K. bersama personel dengan mendatangi ke beberapa pangkalan becak.

Kapolres Barsel AKBP Yusfandi Usman, S.I.K., M.I.K. melalui Kasatlamtas Iptu Rahmy menyampaikan, tujuan dilaksanakan kegiatan baksos adalah menjalin selaturahmi dan lebih mendekatkan Polri dengan masyarakat.

“Ini merupakan sarana bagi kami untuk mengimplementasikan Polri khususnya Satlantas Polres Barsel yang selalu hadir di tengah masyarakat,” ungkapnya.

Kasat menambahkan, baksos ini juga merupakan wujud kepedulian sekaligus berbagi kebahagiaan di bulan ramadhan yang penuh keberkahan.

Tak lupa, Kasatlantas dalam kegiatan tersebut jua menyampaikan edukasi tentang tertib berlalu lintas kepada para tukang becak sebagai mitra Satlantas dalam mengkampanyekan tertib berlalu lintas. (bow)