Tingkatkan Pelayanan, Polres Barsel Meraih Penghargaan dan Predikat Kepatuhan Pelayanan Publik

Polres Barsel – Tingkatkan pelayanan Publik Polres barito Selatan (Barsel) Polda Kalteng meraih penghargaan dan Predikat kepatuhan standar pelayanan publik tahun 2022 pada opini pengawasan penyelenggaraan pelayanan publik dari Ombudsman Republik Indonesia (RI)

Penghargaan tersebut diserahkan oleh Kepala Perwakilan Ombudsman Provinsi Kalimantan Tengah Dr. R Biroum Bernardianto,M.Si kepada Wakapolres Barito Selatan Kompol Johari Fitri Casdy,S.I.K. di Aula Hotel Loca Palangkaraya, Rabu, (3/5/2023) siang usai pelaksanaan sosialisasi standart pelayanan SIM dan SKCK serta Forum Konsultasi Publik.

Kapolres Barsel AKBP Yusfandi Usman,S.I.K.,M.I.K. melalui Wakapolres dalam keterangannya usai menerima penghargaan menuturkan bahwa penghargaan dan apresiasi yang diberikan kepada kami melalui survey indeks kepuasan masyarakat dan komitmen dalam memberikan layanan yang terbaik kepada masyarakat.

“Penghargaan ini merupakan semangat kami untuk terus meningkatkan kinerjanya dan kualitas pelayanan kepolisian kepada masyarakat menjadi lebih baik, khususnya di wilayah hukum Polres Barito Selatan,” ujar Wakapolres.

Harapan kami kepada seluruh masyarakat Barito Selatan, untuk terus mendukung dan meberikan masukan kepada kami dalam hal pelaksanaan tugas hususnya pada pelayanan publik yang sudah berjalan selama ini,” tutup Wakapolres (dya)