Hadiri Rakerda, Kapolres Barsel Paparkan Kesiapan Jajarannya Amankan Rangkaian Pemilu Serentak Tahun 2024

Polres Barsel – Kapolres Barito Selatan (Barsel), Polda Kalteng, AKBP Yusfandi Usman, S.I.K., M.I.K. menghadiri Rapat Kerja Daerah (Rakerda) Kabupaten setempat yang dipimpin Pj. Bupati Lisda Arriyana, S.Sos., Kamis (9/3/2023) pagi.

Bertempat di GPU Jaro Pirarahan, Buntok, kegiatan tersebut dihadiri oleh jajaran Forkopimda, para kepala SOPD, camat, lurah, kepala desa serta ketua BPBD se Kabupaten Barsel.

Kegiatan diawali dengan sambutan Pj. Bupati sekaligus pembukaan acara, dilanjutkan penyerahan dana hibah untuk rumah ibadah dan pemberian penghargaan kepada kepala desa berprestasi.

Usai dibuka langsung oleh Pj. Bupati, memasuki sesi selanjutnya yaitu pemberian materi terkait kesiapan penyelenggaraan Pemilu serentak tahun 2024 dengan menghadirkan Ketua KPU, Ketua Bawaslu, termasuk Kapolres Barsel sebagau nara sumber.

AKBP Yusfandi dalam paparannya menyampaikan terkait kesiapan jajaran Polres Barsel dalam mengamankan pesta demokrasi pemilu serentak tahun 2024 kepada para peserta Rakerda.

Mulai dari perencenaan, peningkatan kemampuan personel melalui latihan dan simulasi, pemetaan wilayah rawan, strategi pengamanan serta sinergi bersama stake holder terkait guna mewujudkan pemilu yang bersih, aman dan kondusif dipaparkan Kapolres.

Dirinya mengajak kepada seluruh peserta yang hadir untuk terus bersinergi dan solid mulai tingkat daerah kabupaten hingga desa. “Karena dengan sinergi yang solid segala macam bentuk gangguan Kamtibmas yang dapat menghambat jalannya pesta demokrasi bisa diatasi secara bersama-sama,” tandasnya. (bow)